BACKUP FILE/DATA DENGAN VB SCRIPT

Kita biasanya melakukan BACKUP FILE/DATA secara manual (konvensional) dengan perintah Send to atau Copy (Control + C) dan Paste (Control + V).

Ada tips dan trik yang lebih praktis, BACKUP FILE/DATA dengan bantuan VB Script. Dengan sekali klik saja File/Data Anda sudah terbackup dengan baik.


Berikut ini langkah-langkahnya :
1. Tentukan folder yang akan dibackup, dapat saja kita membuat folder khusus data dengan memindahkan semua file/data penting ke folder tersebut, sebagai contoh saya tentukan di C:\DATAKU.

2. Buatlah folder target untuk backup tersebut, sebagai contoh D:\BACKUP.
Usahakan folder backup berada pada drive atau partisi yang berbeda sehingga apabila terjadi kerusakan pada salah satu drive/partisi maka kita masih mempunyai cadangan data pada drive/partisi yang lain.

3. Klik Start > Run kemudian ketik notepad hingga muncul jendela notepad.

4. Pada lembar kerja notepad tersebut ketik perintah sbg berikut :

Set fso=CreateObject(“Scripting.FileSystemObject”) fso.copyfolder”C:\DATAKU”,”D:\BACKUP” done = MsgBox(“Selesai”,vbOKonly,”Proses Backup Data”)

Baris pertama merupakan pengaturan variable Baris kedua menunjukkan proses pengcopyan dari folder sumber ke folder target. Anda dapat mengganti dengan folder yang lain sesuai kebutuhan Anda. Baris ketiga memberitahukan bahwa proses backup telah selesai dan memunculkan kotak pesan.


5. Kemudian simpan program tersebut dengan memilih File > Save as

6. kemudian tentukan folder tempat menyimpannya, atau langsung Anda simpan di Pilih Desktop.All Files pada Save as type. Berikan nama file sesuka Anda diakhiri dengan *.vbs, contoh Back.vbs.

7. Sekarang coba jalankan program Backup.vbs di desktop dengan mengklik double. Jika Anda mendapati pesan “selesai” maka proses backup telah selesai dilakukan.


(Steven.mauli@google.com-Tabloid PC Plus)

SELAMAT MENCOBA

Yang tertarik silakan download di sini, saja!