Bentrokan antar dua kelompok pemuda di depan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan Ampera mengakibatkan 3 nyawa melayang. Di antara korban ada yang tewas karena tembakan pistol. Ketua MPR Taufiq Kiemas pun mempertanyakan keberadaan polisi.
"Aneh ya, kok preman bawa pistol dan di tengah kota. Polisi harus bertindak cepat, dilacak dari mana dapat pistolnya, premannya dari mana. Kan mereka punya intel," kata Taufiq di Gedung DPR/MPR, Senayan,.
Dia mempertanyakan janji Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri yang akan mengumpulkan dan menertibkan preman.
"Untung ada kejadian, jadi ketahuan. Preman tidak boleh membawa pistol, kalau sekarang sudah memakan korban," ujarnya.
2 Kelompok pemuda bentrok pada pukul 13.30 WIB. Bentrokan diduga terkait sidang pembunuhan di Blowfish Club di PN Jaksel. Belum juga sidang digelar, bentrokan pecah di depan PN Jaksel, Jl Ampera. detik.com
bentrok pn jakesel, peristiwa rusuh pengadilan jakarta selatan, apa penyebab kerusuhan pn jakarta selatan ampera, kerusuhan ampera, sidang pengadilan insiden blowfish, suasana sidan blowfish, jumlah korban terbaru pengadilan insiden blowfish, video bentrok pengadilan jaksel, video youtube pn jaksel insiden blowfish, bentrokan antar preman di pengadilan, bentrok ampera vidio, video bentrokan blowfish ampera