Akhir Cerita Sinetron RCTI Manohara Dan Mendadak Artis

Akhir Cerita Sinetron RCTI Manohara Dan Mendadak Artis
Akhir Cerita Sinetron RCTI Manohara memang sudah diketahui sejak mulai diputar tanggal 20 Juli 2009 silam.

Sinetron yang dilatarbelakangi lagu Maha Melihat dari Kang Opick ini sebenarnya tidak mengusung tema baru bagi industri sinetron Indonesia. Apalagi, sang pendamping tokoh utamanya adalah Mas Dude Herlino yang sudah dikenal luas oleh masyarakat sebagai pemain sinetron yang handal namun dengan pendekatan karakter yang hampir sama di setiap judul yang ia bintangi.

Sebagaimana yang saya baca dari beberapa situs di Google, Direktur Programing RCTI Harsiwi Achmad berharap agar Sinetron Ramadhan Manohara Dude Herlino ini dapat memberikan inspirasi sekaligus hikmah untuk selalu tegar menghadapi cobaan, sebagaimana yang dilakukan oleh tokoh yang dibawakan Mano Pinot dalam serial TV menjelang bulan puasa 2009 ini.

Masyarakat tentu masih ingat mengenai kasus Manohara yang begitu marak beberapa waktu lalu. Media infotainment banyak menayangkan perseteruannya dengan Sultan dari Kelantan. Sampai-sampai Ibu Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan Meutia Hatta ikut bicara. Beliau menilai bahwa kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa Manohara Odelia Pinot oleh suaminya Pangeran Negara Bagian Kelantan, Malaysia, Tengku Muhammad Fakhri, tak lepas dari kesalahan orangtua (antaranews).

Ini sangat menarik sekali ternyata terdapat dua kontradiksi yang terjadi pada gadis yang masih belia ini. Di sastu sisi, pernikahan mudanya dengan sang Pangeran pastilah dimotori Ibunya selaku orang tua yang katanya mengharapkan segala yang terbaik bagi putrinya. Namun ternyata, langkah sang Bunda malah menjerumuskan si anak ke dalam penyiksaan yang tak berujung. Di sisi yang lain, Manohara yang akhirnya mendadak artis dan menjadi pemain sinetron tak lepas dari begitu gencarnya usaha Mamanya mengumbar cerita dan ke media sehingga akibatnya rating acara yang memuat kasus KDRT Indonesia Malaysia ini menjadi begitu tinggi.

"Wah ini kesempatan emas!" begitu yang dipikirkan oleh pihak pemilik stasiun TV atau produser serial drama. Beritanya aja laris, apalagi kalau diajak berakting! Tayangannya pasti laris manis :)

Lalu apakah akhir cerita sinetron RCTI Manohara yang diputar sebulan sebelum puasa? Tentu saja akan berakhir bahagia. Tidak perlu Mama Lauren untuk meramalnya :) Dan kalaupun ternyata meleset, karena ada penulis skenario yang iseng membaca postingan ini, maka yang bisa saya katakan adalah ya namanya juga prediksi! Kalau benar alhamdulillah tapi kalau salah ya ... mohon maap penonton :)